BERPEGANG TEGUHLAH PADA TALI ALLAH TA'ALA
Oleh: أُسْتَاذُ Abdussalam Busyro Abdul Manan, Lc حفظه الله تعال
Sesungguhnya jalan keselamatan hanyalah satu yaitu jalan اَللّهُ سبحانه وتعالى yang lurus.
Dalam sebuah hadits shahih bahwa suatu ketika Rosulullah صلى الله عليه
وسلم menarik garis lurus lalu menarik garis2 ke kanan dan ke kiri dari
garis yg lurus itu, kemudian beliau bersabda:
"Inilah
(garis lurus) jalan Allah Ta'ala, sementara garis2 ke kanan dan ke kiri
itu adalah jalan2 setan, 'Beliau kemudian membaca ayat: Dan bahwa (yg
Kami perintahkan) ini adalah jalanKu yg lurus maka ikutilah dia; dan
janganlah kamu mengikuti jalan2 (yg lain) karena jalan2 itu
mencerai-beraikaN kamu dari jalan-Nya" (HR Ahmad dan Ad-Darimi)
Sebagian ulama mencontohkan dgn pelepah kurma yg menjulur hingga ke
tanah. Sekiranya seekor serangga merayap naik melalui batangnya, niscaya
ia akan sampai ke atas dan dapat menikmati buah kurma yg diinginkannya,
artinya ia telah selamat sampai ke tujuan. Lain ceritanya jika ia naik
melalui pelepah daun kurma yg menjulur ke kanan dan ke kiri itu, baru sj
ia mencoba merayap naik pasti sudah terjatuh. Batang itulah jalan
اَللّهُ سبحانه وتعالى sementara pelepah daun kurma itu adalah jalan2
setan.
Sekarang ini kita berada pada zaman serba asing, sebagaimana dalam sebuah hadits Rosul صلى الله عليه وسلم :
"Dienul islam itu pada mulanya asing dan akan kembali asing sebagaimana
pada awalnya, maka Thuubaa (kebahagiaan/surga bernama Thuubaa) bagi
para ghuraba'. (HR Muslim)
Ada beberapa riwayat yg menjelskan
pengertian Ghuraba' adalah "mereka adalah orang2 yg memelihara agamanya
dari fitnah2", setiap kali fitnah datang menimpa harta, diri dan
agamanya, ia akan menjauh menyelamatkan diri hingga agamanya tetap
terjaga.
Orang2 yg menjaga nilai2 agamanya merekalah yg disebut
ghuraba', merekalah yg mendapat doa dari Rosul صلى الله عليه وسلم
"Berbahagialah para ghuraba'!"
Seorang muslim hanya selamat dgn memegang teguh nilai2 agamanya, ia harus mendahulukannya daripada yang lain.
29 Jumadats Tsani 1435H / 29 April 2014
✽¸.••.¸✽¸••.¸✽¸••.¸✽¸.••.¸✽
Tidak ada komentar:
Posting Komentar