Malaikat
Apabila hendak mengenal Allah, maka kenali melalui ciptaanNya.
Keindahan pegunungan, besarnya alam semesta, maupun beraneka ragam makhluk mengingatkan kita akan kebesaranNya, termasuk keberadaan Malaikat.
A. Gambaran Besar.
Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam bersabda:
أُذِنَ لِي أَنْ أُحَدِّثَ عَنْ مَلَكٍ مِنْ مَلَائِكَةِ اللَّهِ مِنْ حَمَلَةِ الْعَرْشِ إِنَّ مَا بَيْنَ شَحْمَةِ أُذُنِهِ إِلَى عَاتِقِهِ مَسِيرَةُ سَبْعِ مِائَةِ عَامٍ
“Telah diizinkan kepadaku untuk menyampaikan tentang salah satu malaikat dari malaikat-malaikat Allah, yaitu para malaikat pemikul ‘Arsy (Singgasana)
Sesungguhnya jarak antara tempat anting telinga ke pundaknya adalah sejauh lama tujuh ratus tahun perjalanan...” (Shahih Sunan Abi Daud: 9353 al-Albani)
B. Gambaran Jumlah.
Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam bersabda:
يُؤْتَى بِجَهَنَّمَ يَوْمَئِذٍ لَهَا سَبْعُونَ أَلْفَ زِمَامٍ مَعَ كُلِّ زِمَامٍ سَبْعُونَ أَلْفَ مَلَكٍ يَجُرُّونَهَا.
“Akan didatangkan neraka Jahannam di hari kiamat, dan neraka Jahannam memiliki tujuh puluh ribu tali kekang. Pada masing-masing tali kekang terdapat tujuh puluh ribu malaikat yang menariknya...”(HR Muslim: 2842)
Artinya pada hari kiamat neraka Jahannam dibawa oleh 4.900.000.000 (empat miliyar sembilan ratus juta) malaikat.
Demikian pula tatkala Jibril 'alaihissalam menjelaskan kepada Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam saat perjalanan Isra'
"Inilah Baitul Ma’mur, pada setiap harinya ada tujuh puluh ribu malaikat melaksanakan shalat di dalamnya dan mereka tidak akan pernah kembali lagi.." (HR. Bukhari: 3207, Muslim: 162)
Allahu Akbar... Lalu bagaimana ketenangan orang yang menjenguk orang sakit dan didoakan 70 ribu Malaikat...?
Juga keyakinan bahwa setiap manusia ada 2 malaikat yang mendampinginya mencatat amal perbuatan..
Malaikat, makhluk Allah yang senantiasa taat dan tidak pernah bermaksiat...
Ambillah pelajaran.. Kenali Allah melalui ciptaanNya.
@SahabatIlmu
※※※※※※※※※※
Tidak ada komentar:
Posting Komentar